• Agenda berikutnya :
  • 00hari
  • 00Jam
  • 00menit
  • 00Detik

Ruh Keluarga Dakwah

23 May 23

Ruh Keluarga Dakwah

By. Satria hadi lubis

RUH keluarga dakwah adalah keluarga yang sejak awal berkomitmen untuk menjadikan semua anggota keluarga menjadi pemimpin dalam kebaikan.

Ruh keluarga dakwah adalah keluarga yang sibuk dengan masalah besar (menegakkan nilai-nilai agama) dan tidak meributkan masalah kecil (masalah di luar agama, seperti kekurangan ekonomi, sifat yang berbeda, dan lain-lain). Pantang bubar hanya karena masalah kecil. Saling mengalah dan sabar menjadi keseharian kasih sayang mereka.

Ruh keluarga dakwah adalah keluarga yang selera serta perasaannya disesuaikan dengan nilai-nilai Islam. Tidak merasa ingin memiliki dan menguasai, serta tidak mendewakan subyektivitas cinta dan cemburu, kecuali seperti apa yang diperintahkan Allah SWT.

Ruh keluarga dakwah adalah keluarga yang senangnya adalah dakwah dan gelisahnya adalah jauh dari dakwah. Jihad jalan hidup mereka dan mati syahid di jalan Allah cita-cita tertinggi mereka.

Ruh keluarga dakwah adalah keluarga yang mengkader anak dan keturunannya agar menjadi pejuang tauhid. Bangganya bukan terletak pada kekayaan, ketenaran dan kepangkatan, tapi pada seberapa besar dan seberapa banyak anak dan keturunannya berkontribusi bagi umat dan bisa menyelamatkan anggota keluarganya masuk surga bersama-sama.

Ruh keluarga dakwah adalah keluarga jihad dan harapan. Peluh dan daya perlu digesa untuk meraihnya tanpa kenal putus asa. Sepanjang hayat di kandung badan. Sepanjang jalan kebahagiaan abadi.

Tentang : Ust. Satria Hadi Lubis

Drs. H. Satria Hadi Lubis,.MM.MBA adalah penceramah, trainer dan penulis yang berfokus pada bidang life skills, ketahanan keluarga dan dakwah. Tulisannya tersebar di berbagai media sosial, di antaranya sudah dibukukan dalam 17 buah buku. Beberapa judul bukunya : Breaking The Time, Burn Your Self, Menjadi Murobbi Sukses dan Menggairahkan Perjalanan Halaqoh.

Satria Hadi Lubis telah berbicara di berbagai tempat dan organisasi dengan lebih dari 25.000 jam untuk membangkitkan motivasi hidup, meningkatkan harmonisasi keluarga dan produktivitas dakwah. Pernah juga muncul di LA TV (sekarang TV ONE) sebagai pengasuh dan pengisi acara tetap kuliah subuh.

Beliau juga pernah dua kali mengikuti pendidikan S3 walau tidak sampai lulus. Dan saat ini menjadi dosen di PKN STAN semenjak tahun 1998.

Sekarang ini beliau dikarunia 8 orang anak (4 putra, 4 putri) dan seorang istri bernama, Kingkin Anida. Tinggal di Serpong, Tangerang Selatan.

Satria Hadi Lubis dapat dihubungi di nomor HP : 0813-16444034. Fb : Satria Hadi Lubis.

Komentar